Minggu, 27 Maret 2011

Lilin Aromaterapi Sembuhkan Asma!


Khasiat lilin aromaterapi terhadap pencegahan penyakit asma merupakan hasil penelitian dilakukan sekelompok mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung yang ditampilkan pada ajang Pameran Kreativitas Mahasiswa (PKM) di kampus Unpad Jalan Dipati Ukur Bandung, Kamis (11/06).

Penelitian berjudul "Penggunaan Lilin Aromaterapi Oleum Eucalypti pada Pencegahan Serangan Asma" itu memberi alternatif pengobatan penderita asma secara mudah dan murah.[break]

Salah seorang mahasiswa peneliti Rizky Hadi (19), mengatakan untuk mendapatkan lilis aromaterapi seseorang tinggal membeli cairan eukaliptus, adonan lilin, pewarna pakaian, dan sumbu yang ke semua bahan dapat diperoleh di pasar.

Cairan eukaliptus dicampur dengan lilin yang telah dibentuk dan diberi warna, kemudian sumbu dipasang dan siap dinyalakan.

Wewangian aromaterapi tersebut akan membuka bronkus-bronkus yang terdapat dalam paru-paru. Sehingga, udara lebih mudah keluar masuk.

"Penggunaan lilin aromaterapi menjadikan serangan asma akan mudah dicegah dan diobati," katanya.

Selain untuk pengobatan asma, lilin itu dapat menyembuhkan bronkitis, sinusitis, dan rinitis kronik, katanya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar